Minggu, 06 Juli 2008

STAFF PENGAJAR


Sebagian besar staff pengajar SDIT WAHDATUL UMMAH adalah alumni dari UNILA, STAIN Metro dan 1 alumni Sudan yang telah lolos seleksi staf pengajar meliputi pengetahuan akademik, ketrampilan mengajar, pengetahuan keislaman dan wawancara.

Dalam waktu satu tahun minimal tiga kali, para staf pengajar mengikuti pelatihan dengan berbagai nara sumber, diantaranya : SMART Learning Centre Yogyakarta, LMT TRUSTCO Lampung, dll.

Model pembelajaran yang diterapkan oleh staff pengajar merupakan pembelajaran yang aktif, inovatif, kreatif dan menyenangkan yang didasari dengan rasa kasih sayang dan aturan-aturan yang menjadi kesepakatan dengan siswa serta pembelajaran tidak selalu berlangsung di dalam ruangan kelas

FASILITAS GEDUNG


Gedung sekolah yang ada saat ini masih dirasa belum layak untuk beberapa kalangan. Insya Allah tahun 2009, semoga Allah memberikan kemudahan kepada yayasan untuk membangunkan gedung berlantai II dengan kapasitas 8 kelas. Sedang masjid yang merupakan pusat pendidikan SDIT WAHDATUL UMMAH masih dalam tahap penyelesaian. alhamdulilah, di tahun ketiga ini jumlah siswa SDIT WAHDATUL UMMAH mencapai 97 siswa walaupun dengan 5 ruang kelas dan 1 buah perpustakaan dengan …..katalog serta 4 buah komputer online internet yang siap digunakan

EKSTRA KURIKULER

SDIT Wahdatul Ummah juga memberikan pembekalan skill dalam kegiatan ekskul :
1. Kepanduan ( Pramuka terintegrasi)
2. Club Olimpiade Sains
3. club Olimpiade Matematika
4. Club Bahasa Inggris
5. Club Bahasa Arab
6. Kesenian (teater, kaligrafi dan nasyid)
7. Club renang dan sepakbola

KURIKULUM


SDIT Wahdatul Ummah merupakan salah satu dari jaringan Sekolah Islam Terpadau (JSIT) yang telah berkembang sekitar 500 sekolah Islam terpadu di seluruh indonesia. Kurikulum yang digunakan akan mengacu pada kurikulum JSIT yang berlaku sama di seluruh indonesia yang berdasarkan pada kurikulum standar isi Departemen Pendidikan Nasional yang dipadukan dengan pendididkan Islam.

Dalam rangka pengembangan kurikulum tingkat satuan pendidikan, maka SDIT WAHDATUL UMMAH memberikan ciri khusus pada kemahiran membaca dan menghafal al-Quran dan kemampuan berbahasa Asing (Arab dan Inggris).

Kamis, 03 Juli 2008

Prestasi


Prestasi SDIT Wahdatul Ummah Metro hingga kini adalah sebagai berikut :
1. Juara I Simpoa SDIT Expo tahun 2007
2. Juara II Simpoa SDIT Expo tahun 2007
3. Juara I Lomba mewarnai tingkat SD tahun 2007
4. Juara Kreatifitas Pelajar SD tahun 2007
5. Juara I Tartil Quran tingkat SD tahun 2007
6. Juara III takhfidz Quran tingkat Kota tahun 2008
7. Juara II Puisi tingkat SD tahun 2007
8. Juara II Tartil Quran tingkat SD tahun 2007
9. Juara III Tartil Quran tingkat SD tahun 2007
10. dll

Visi dan Misi

“ Sekolah yang Unggul dalam Spiritual, Intelektual dan Emosional "

indikator :

Siswa lulusannya diharapkan mampu :

1. Menghafal Quran minimal 3 juz.

2.Mengamalkan ibadah sehari-hari dengan kesadaran pribadi

3.Menjuarai olympiade mata pelajaran Matematika, IPA dan Bahasa Inggris minimal tingkat kota Metro

4.Berbahasa Arab dan Inggris dalam level sederhana

5.75 % lulusan dapat melanjutkan ke jenjang sekolah unggulan.

6.Percaya diri dan pandai berkomunikasi positif dengan lingkungannya

7.Berperilaku santun dalam kehidupan sehari-hari.

MISI

1.Mewujudkan suasana sekolah yang kompetitif dalam menghafal Al-Quran

2.Membiasakan warga sekolah untuk melakukan ibadah tepat waktu dan dalam suasana yang menyenangkan

3.Melatih siswa secara tetatur dan berkesinambungan untuk mendalami materi mata pelajaran matematika, IPA dan Bahasa Inggris

4.Memberikan pendalaman materi pelajaran dengann menitikberatakan pada konsep dasar materi pelajaran.

5.Melatih siswa didik untuk berani tampil dan mengemukakan pendapatnya di dalam kelas maupun di depan umum

6.Melatih sopan santun dan akhlak mulia seperti yang dicontohkan oleh nabi muhammad saw dalam kehidupan sehari-hari



Profile SDIT

SDIT Wahdatul Ummah beralamat di Jl.Koi no.05 Yosorejo Kecamatan Metro Timur Kodya Metro. SDIT Wahdatul Ummah hingga kini telah memiliki 145 siswa yang terdiri dari kelas 1 s.d 4.
SDIT Wahdatul Ummah merupakan lembaga pendidikan di bawah yayasan Wahdatul Ummah Metro di samping lembaga-lembaga pendidikan yang ada di bawahnya seperti TKIT, PAUD, Tempat Penitipan Anak, Ponpes Tahfidul Quran, Koperasi dan Poskestren.
Saat ini
SDIT Wahdatul Ummah yang dinakhkodai oleh Pak Ismanto yang dibantu dengan 22 orang guru diantaranya 4 orang putra dan 18 orang guru putri.
Kini telah menutup pendaftaran, karena hanya menerima 48 siswa dengan seleksi ketat.
Kursi yang disediakan hanya 24 kursi perkelas dengan 2 guru kelas per kelas untuk kelas 1 s.d 3.
selamat berselancar !:-)